Siklus Hidrologi

SIKLUS HIDROLOGI.


Salah satu obyek yang dikaji dalam ilmu geografi adalah lapisan air yang ada di muka bumi, atau istilahnya hidrosfer. Hidrosfer berasal dari kata hidro berarti air dan sphaira berarti daerah atau bulatan. Jadi hidrosfer dapat diatikan daerah perairan yang ada di muka bumi, baik yang ada di laut, danau, sungai, gletser, air tanah dan uap air di atmosfer.
Air yang ada di muka bumi jumlahnya tetap, yang berubah bentuk dan tempatnya. Air yang ada dimuka bumi selalu bergerak dalam satu rangkaian proses yang disebut siklus air atau sikulus hidrologi

A. PENGERTIAN SIKLUS HIDROLOGI
 Siklus hidrologi adalah rangkaian proses pergerakan dan perubahan bentuk air dari asalnya laut kemudian kembali ke laut. Dibawah ini adalah gambar siklus hidrologi.

Macam-Macam Siklus Hidrologi
 B. PROSES SIKLUS HIDROLOGI


Siklus Hidrologi



Berdasarkan gambar di atas juga bisa menggambarkan proses yang dilalui dalam siklus hidrologi. Adapun rposes yang dilalui dalam siklus hidrologi antara lain:
 1. Evaporasi, yaitu proses perubahan air menjadi gas pada lingkungan abiotik, misalnya di laut, sungai, atau danau.
2. Transpirasi, yaitu proses perubahan air yag ada di tumbuhan menjadi gas. Atau penguapan dari air yang ada di tumbuhan.
3. Kondensasi, yaitu perubahan uap air yang ada di atmosfer menjadi air karena adanya proses pendinginan. Apabila terjadi di atmosefer akan kita lihat dalam bentuk awan, apabila terjadinya di tumbuhan akan kita libat sebagai embun, apabila terjadi di atmosfer tapi sangat dekat dengan ermukaan bumi  akankita lihat sebagai kabut.
4. Adveksi, yaitu pergerakan awan dari satu tempat ke tempat lain. 
5. Presipitasi, yaitu semua bentuk curahan baik air maupun es atau salju dari atmosfer ke permukaan bumi.
6. Run off, yaitu pergerakan atau aliran air pada permukaan bumi baik di sungai atau saluran air.
7. Infiltrasi,  yaitu perembesan atau masuknya airke dalam tanah melalui pori-pori tanah secara vertikal.
8. Perkolasi, yaituperembesan atau masuknya air ke dalam tanah melalui pori-pori tanah secara horizontal.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Belajar geografi

MITIGASI BENCANA